Presisiku.com POLMAN — Satuan Samapta Polres Polewali Mandar (Polman) kembali menggelar patroli rutin dalam rangka mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukumnya, pada Rabu (16/04/2025).
Kegiatan patroli ini dilaksanakan di sejumlah titik rawan kriminalitas, termasuk di Sekitar Sekolah , pusat keramaian, serta daerah yang sering menjadi tempat berkumpulnya masyarakat.
Patroli dilakukan secara mobile dengan melibatkan personel guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.
Kasat Samapta Polres Polman, IPTU Taufik Murawanto, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preventif untuk menekan angka kejahatan serta menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Polman.
“Kami berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat guna memberikan perlindungan dan rasa aman. Patroli ini akan terus dilakukan secara berkala, terutama pada jam-jam rawan,” ujarnya.
Selama pelaksanaan patroli, petugas juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi tindak kejahatan serta segera melapor jika melihat hal-hal yang mencurigakan.
Dengan kegiatan ini, diharapkan stabilitas keamanan di wilayah hukum Polres Polman dapat terus terjaga, serta tercipta hubungan yang harmonis antara aparat kepolisian dan masyarakat.
Sumber Humas Polres Polman
(Red: MLS)
0Comments